Alhamdulillah, SMPN 1 Kota Bogor telah memiliki situs baru yang Insya Allah dapat menyajikan informasi yang lebih lengkap dan amat diperlukan oleh para siswa, orang tua, serta masyarakat pada umumnya.
Melalui situs ini diharapkan dapat melihat pelbagai informasi yang Anda butuhkan, seperti: data guru, data siswa, nilai ulangan, absensi siswa, info iuran SPP, dll. Selain itu, diharapkan melalui situs ini dapat terjalin komunikasi dan silaturrahim antara sekolah dengan para siswa, serta orang tua siswa. 'Ga percaya? Kunjungi dan mampir aja ke: www.smpn1-bogor.com
Tapi, untuk mengakses data-data rahasia, seperti nilai ulangan, absensi, dan SPP, setiap siswa harus log in
dengan mengetikkan Password pribadi yang nanti diberikan oleh pihak sekolah. So... Nantikan pembagian password yach...
Berikut ini adalah tampilan situsnya: www.smpn1-bogor.com
Situs yang cukup menarik ini merupakan hasil karya orang Bogor loh... (walaupun asalnya dari Blora sih, he3x..). Beliau adalah Bapak Ahmad Mustofa, guru Matematika SMPN 7 Bogor. Sepertinya kita harus belajar banyak kepada dia, semangatnya, ketekunannya, dan tentunya ilmu komputernya. Pak Mus... Thank you very much...
Minggu, 26 Oktober 2008
Situs Baru SMPN 1 Kota Bogor
Label:
INFO TERBARU
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar